Berita

Rangkuman Materi IPA Kelas 8 Semester 2 Kurikulum Merdeka Bab 5

Ilustrasi untuk Materi IPA Kelas 8 Semester 2 Kurikulum Merdeka. Sumber: Unsplash/Compare Fibre

Rangkuman materi IPA kelas 8 semester 2 Kurikulum Merdeka diberikan untuk mempermudah proses siswa dalam belajar. Selain di sekolah, siswa juga harus rajin belajar di rumah agar lebih menguasai materi pelajaran.

Ada banyak pelajaran yang diberikan kepada siswa kelas 8, salah satunya adalah IPA. Pada semester 2, siswa diberikan materi yang dibagi menjadi beberapa bab, salah satunya bab 5, yaitu Unsur, Senyawa, dan Campuran.

Materi IPA Kelas 8 Semester 2 Kurikulum Merdeka Bab 5

Ilustrasi untuk Materi IPA Kelas 8 Semester 2 Kurikulum Merdeka. Sumber: Unsplash/Kyle Gregory Devaras

Siswa diharapkan untuk menguasai semua materi pelajaran. Untuk memudahkan siswa, berikut rangkuman materi IPA kelas 8 semester 2 Kurikulum Merdeka Bab 5: Unsur, Senyawa, dan Campuran yang dikutip dari Ilmu Pengetahuan Alam untuk SMP Kelas VIII, Maryana, dkk (2021:130).

A. Unsur

Besi merupakan jenis logam yang biasa digunakan untuk membuat perkakas. Emas, perak, dan tembaga adalah golongan logam mulia yang bersifat tidak mudah bereaksi dengan zat kimia lain. Hal ini membuat logam mulia tidak mengalami korosi atau oksidasi.

Unsur adalah bagian terkecil dalam suatu zat. Semua zat, terlihat ataupun tidak terlihat, terdiri atas unsur. IUPAC (International Union of Pure and Applied Chemistry) adalah organisasi yang bertugas memastikan bahasa universal ini diwujudkan dalam mengenal unsur-unsur di seluruh dunia.

B. Senyawa

Senyawa dapat terbentuk karena adanya dua unsur atau lebih yang berikatan secara kimia. Contohnya adalah senyawa H2O, atau yang lebih dikenal sebagai air. Dua unsur yang sangat berbahaya dalam bentuk murninya akan menjadi zat yang sangat bermanfaat dalam tubuh manusia saat membentuk senyawa.

Senyawa memiliki perbandingan komposisi yang tetap.Berdasarkan komponen penyusunnya, senyawa dibagi dalam 2 kelompok besar, yaitu senyawa organik dan nonorganik, Senyawa organik dibangun oleh atom karbon dan hidrogen.

Sedangkan, senyawa nonorganik dibangun oleh atom-atom unsur logam yang berikatan dengan atom logam lainnya atau dengan atom nonlogam. Contoh senyawa di lingkungan sekitar adalah air, gula, garam dapur, dan lainnya.

C. Campuran

Campuran terdiri atas dua atau lebih zat dan tidak membentuk zat baru. Sifat campuran sama dengan sifat zat pembentuknya. Campuran dibagi menjadi 3 jenis berdasarkan sifat fisiknya sebagai berikut.

Larutan: jenis campuran yang terbentuk dari zat yang dilarutkan ke dalam zat pelarutnya, contohnya larutan gula.

Suspensi: campuran fluida yang masih memiliki partikel padat, misalnya campuran air dan pasir.

Koloid: jenis campuran di antara larutan dan suspensi, contohnya air dan minyak.

Baca juga: 4 Contoh Soal PAS Kelas 8 Semester 1 Kurikulum Merdeka Mapel IPA

Sekian rangkuman materi IPA kelas 8 semester 2 Kurikulum Merdeka Bab 5 untuk belajar. Selamat belajar! (KRIS)

Leave A Comment

RSS
Follow by Email
LinkedIn
Share
WhatsApp
Copy link