Berita

Tenggelam Saat Menyeberang Sungai, Warga Sanggau Ditemukan Meninggal

Tim SAR gabungan saat melaukan evakuasi korban tenggelam di Sanggau. Foto: Dok. Tim SAR

Hi!Pontianak – Betong Juhari (39) warga Desa Balai Ingin, Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat ditemukan meninggal setelah tim SAR gabungan melakukan pencarian korban selama dua hari. Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Pontianak, I Made Junetra bilang korban tenggelam saat menyeberangi sungai dalam keadaan mabuk.

”Pada 29 Januari 2025 pukul 21.30 WIB korban menyeberangi sungai dalam Keadaan terpengaruh minuman beralkohol hingga korban diduga tenggelam sebelum sampai ke seberang,” ungkap Junetra.

Setelah mendapat laporan tenggelamnya korban, tim SAR gabungan melakukan pencarian dengan menyisir sepanjang area sungai menggunakan speedboat dan juga penyelaman.

“Korban ditemukan pada Jumat, 31 Januari 2025 dalam keadaan meninggal dunia berada di tepi Sungai Patok, berjarak 77 Meter ke arah Hulu dari lokasinya tenggelam,” tambahnya.

Korban sudah dievakuasi dan diserahkan kepada pihak keluarga.

Leave A Comment

RSS
Follow by Email
LinkedIn
Share
WhatsApp
Copy link