Berita

Golkar Soal Dapat Jatah Menteri Terbanyak: Insyallah Emban Amanat dengan Baik

Politisi Golkar Sari Yuliati ditemui di DPP Golkar, Jakarta Barat pada Jumat (18/10). Foto: Abid Raihan/kumparan

Partai Golkar mendapat jatah kursi menteri di kabinet Prabowo-Gibran. Ada delapan kadernya yang diproyeksikan bakal menduduki kursi tersebut.

Jumlah kursi menteri ini merupakan yang terbanyak bila dibandingkan dengan parpol lainnya.

Menanggapi ini hal ini, Bendahara Umum Golkar, Sari Yuliati, mengaku partainya menerima kepercayaan Prabowo. Ia mengaku partainya akan menjalankan tugas sebaik-baiknya.

“Kami terima saja kepercayaan dari Pak presiden. Dan tentu kepercayaan itu akan kami laksanakan dengan sebaik-baiknya. Secara bertanggung jawab,” ujar dia di DPP Golkar, Jakarta Barat, Jumat (18/10).

“Insyallah Partai Golkar akan mengemban amanat dengan baik,” lanjutnya.

Menurut Sari, jumlah kursi untuk partai bukan ranah Golkar untuk menentukan. Ia menyebut hal itu sebagai hak prerogatif presiden.

“Tetapi berapa pun jumlah menteri yang Golkar dapat itu merupakan hak prerogatif presiden,” ucapnya.

Pada pemanggilan calon menteri yang dilakukan oleh Prabowo di rumahnya, di Jalan Kertanegara 4, Jakarta Selatan, Senin (14/10) lalu, ada sejumlah nama kader Golkar yang dipanggil.

Berikut ini nama delapan kader Golkar yang dipanggil dan diproyeksi masuk kabinet Prabowo-Gibran:

1. Bahlil Lahadalia

2. Agus Gumiwang Kartasasmita

3. Airlangga Hartarto

4. Wihaji

5. Dito Ariotedjo

6. Meutya Hafid

7. Maman Abdurrahman

8. Nusron Wahid

Leave A Comment

RSS
Follow by Email
LinkedIn
Share
WhatsApp
Copy link