Prabowo: Dalam APBN Kita, Anggaran Pendidikan Teratas
Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto memberikan arahan pada acara peluncuran Mekanisme Baru Tunjangan Guru ASN Daerah Langsung ke Rekening Guru, 13 Maret 2025. Foto: YouTube/ Sekretariat Presiden
Presiden Prabowo Subianto menyebut anggaran untuk pendidikan berada di tempat paling atas dalam APBN Indonesia. Ini sebagai bentuk perhatian utama pemerintah terhadap pendidikan nasional.
Hal itu disampaikan dia dalam acara peluncuran mekanisme baru tunjangan guru ASN daerah langsung ke rekening guru di Kantor Kemendikdasmen, Jakarta Pusat, Kamis (13/3).
“Dalam APBN kita, dalam anggaran pembiayaan belanja nasional kita, pendidikan menempatkan tempat yang teratas,” kata Prabowo.
Momen Presiden Prabowo Subianto diberi boneka oleh anak sekolah di Bogor, Jawa Barat, Senin (10/2/2025) Foto: YouTube/ Prabowo Subianto
Prabowo mengatakan, pendidikan akan menentukan sebuah bangsa dapat menjadi sejahtera dan makmur atau tidak. Karenanya perlu bagi sebuah bangsa untuk menguasai teknologi hingga industri.
“Karena untuk menjadi sejahtera dan menjadi makmur, warga negara, rakyat itu harus bisa menguasai teknologi, menguasai sains, menguasai industri,” ucap dia.
Presiden Prabowo Subianto tinjau program MBG di SDN Kedung Jaya 1 Bogor, Kota Bogor, Provinsi Jawa Barat, Senin (10/2/2025). Foto: Cahyo/Biro Pers Sekretariat Presiden
Oleh karena itu, Prabowo menekan, negara yang paham dengan strategi untuk memakmurkan rakyatnya, akan menempatkan pendidikan dalam posisi teratas dalam anggaran mereka.
“Karena itu, setiap negara dan bangsa sungguh-sungguh mengerti strategi dan jalan menuju kemakmuran pasti menempatkan pendidikan di tempat teratas,” tandas dia.