Sinopsis Bumblebee, Film Serial Transformers yang Rilis Tahun 2018
Ilustrasi Sinopsis Bumblebee. Sumber: Unsplash/Nabo Ghosh
Sinopsis Bumblebee merupakan bacaan yang dapat membantu calon penonton untuk memperoleh gambaran kisah dalam film tersebut. Keberadaan sinopsis menjadi kian penting karena “Bumblebee” adalah rangkaian dari franchise “Transformers”.
Transformers merupakan film serial tentang pertempuran sengit antara autobots (kelompok robot protagonis) dengan decepticon (kelompok robot jahat) di bumi. Pertempuran tersebut menjadi kian menegangkan dengan keberadaan agen rahasia.
Sinopsis Bumblebee, Film Transformers yang Rilis pada Tahun 2018
Ilustrasi Sinopsis Bumblebee. Sumber: Unsplash/Aditya Vyas
“Bumblebee” merupakan bagian dari film serial “Transformers” yang rilis pada tahun 2018. Film karya sutradara Travis Knight tersebut melanjutkan kisah petualangan autobots dengan decepticon.
Namun, “Bumblebee” punya keunikan tersendiri jika dibandingkan dengan serial “Transformers” lain. Film “Bumblebee” secara khusus menceritakan tentang persahabatan antara Bumblebee dan Charlie Watson.
Berikut adalah detail sinopsis Bumblebee yang dapat melengkapi referensi bagi calon penonton film.
“Bumblebee” menceritakan kisah sebelum kejadian film pertama, “Transformers”. Kisah tersebut terjadi pada tahun 1987 yang ditandai dengan pendaratan Bumblebee ke bumi.
Bumblebee berlindung di sebuah tempat barang rongsok di Pantai California. Selang beberapa waktu kemudian, seorang remaja pemberani bernama Charlie Watson (Hailee Steinfeld) menemukan keberadaannya.
Dua tokoh utama tersebut menjalin persahabatan dan terus bersama melawan para decepticon. Selain itu, Bumblebee dan Charlie Watson juga harus berhadapan dengan badan rahasia pemerintah.
Popularitas Bumblebee di Kalangan Pencinta Film
Ilustrasi Sinopsis Bumblebee. Sumber: Unsplash/Demure Storyteller
Rata-rata film franchise atau serial asal Amerika Serikat selalu sukses di pasaran. Hal tersebut juga terjadi pada film “Bumblebee” yang memiliki genre fiksi ilmiah dan film superhero.
Dikutip dari buku Memahami Film Edisi Kedua, Pratista (2017: 47), fiksi ilmiah dan superhero adalah genre yang paling laris serta sangat populer pada satu dekade terakhir. Kepopuleran tersebut terbukti juga pada film “Bumblebee”.
Kesuksesan film karya sutradara Travis Knight tersebut dapat terlihat dari nilai total pendapatan pada tahun 2018. Pendapatan total film “Bumblebee” sekitar 455 juta dolar Amerika Serikat. Pada tahun tersebut, 1 dolar Amerika Serikat setara dengan Rp13.863.
Berdasarkan kurs tersebut, perkiraan pendapatan film “Bumblebee” pada tahun 2018 mencapai Rp6.307.665.000.000. Film tersebut masih dapat disaksikan di berbagai macam layanan streaming film masa kini (28/12), seperti Vidio, Netflix, dan Apple TV.
Baca juga: Sinopsis 2nd Miracle in Cell No. 7 tentang Kisah Anak Kehilangan Ayahnya
Sinopsis Bumblebee merupakan bacaan yang dapat memberi gambaran cerita kepada calon penonton film. Jadi, penonton dapat mengingat alur serial film sebelumnya serta memahami kisah yang akan disajikan dalam “Bumblebee”. (AA)